![]() |
MAESTRO 2014 yang diselenggarakan Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas Bakrie, Senin (29/9). |
Open
House sudah
menjadi tradisi yang biasa dilaksanakan oleh organisasi mahasiswa di
Universitas Bakrie, tak terkecuali Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM-UB). Mereka
mengadakan Open House di ruang 1 dan 2 Universitas Bakrie,
Senin (29/9). Mengusung nama MAESTRO (Music Aesthetics Run into One),
acara ini menyuguhkan konsep teatrikal musik dari berbagai genre dan memadukannya menjadi satu untuk
menciptakan harmoni yang indah.
Keberagaman genre musik yang ditampilkan
merepresentasikan perbedaan yang terdapat dalam internal BEM-UB sendiri.
Seperti diketahui, 36 pengurus BEM-UB periode 2014/2015 berasal dari program
studi dan angkatan yang berbeda di Universitas Bakrie. Mereka pun memiliki latar
belakang dan budaya yang berbeda. Harapan mereka, perbedaan ini dapat dipadukan
menjadi harmonisasi yang indah untuk kemajuan organisasinya, seperti halnya
konsep teatrikal musik yang mereka usung dalam Open House ini.
MAESTRO
(Open House) merupakan salah satu program kerja milik Departemen
Komunikasi dan Informasi (Kominfo) BEM-UB. Acara ini bertujuan untuk
memperkenalkan pengurus, fungsi, dan program kerja BEM-UB selama 1 periode
kepengurusan.
“Selain untuk memperkenalan BEM kepada seluruh
mahasiswa, MAESTRO juga bertujuan untuk mempererat tali silahturahmi
antarmahasiswa, jadi acaranya kita bikin seru dan nggak kaku”, papar Hara Prakasa, ketua panitia MAESTRO 2014.
Open
House BEM-UB
tahun ini dibungkus dengan konsep yang berbeda. Penjelasan fungsi dan seluruh
program kerja BEM-UB disajikan dengan sentuhan unsur drama dan iringan musik
yang berbeda di setiap departemen, tidak hanya presentasi yang biasa disajikan
dalam visualisasi slide.
Badan
Pengurus Inti dan 7 departemen memiliki kekhasan masing-masing genre musik dalam mempresentasikan fungsi
mereka, mulai dari disko, rock,
marawis, reggae, dangdut,
k-pop, folks, hingga musik
klasik. Penjelasan
yang dilakukan setiap departemen pun didukung dengan dress code dan properti yang sesuai dengan ciri
khas genre musik yang disuguhkan.
Konsep
drama teatrikal dalam Open
House ini berhasil menarik
perhatian mahasiswa Universitas Bakrie. Tercatat sebanyak 167 mahasiswa
memenuhi ruang 1 dan 2 untuk menyaksikan penampilan para pengurus BEM-UB dan
mengetahui fungsi dan program kerja-program kerja yang mereka jalankan.
Penjelasan
yang disampaikan pengurus BEM-UB melalui teatrikal musik ini tidak dibuat
terlalu serius, mereka memasukkan unsur-unsur hiburan ke dalamnya. Hal ini
membuat audiens yang hadir merasa terhibur. “Rasanya nggak mau keluar ruangan, seru banget nontonnya, kocak, ketawa terus sampe capek,” ujar M. Ikhsan Apridho, salah satu mahasiswa yang menghadiri MAESTRO.
Pengurus
BEM-UB berharap, semoga Open
House ini menjadi awal kesuksesan BEM-UB untuk program kerja lain yang
akan dilaksanakan berikutnya. Maju terus Badan Eksekutif Mahasiswa Universitas
Bakrie!
Penulis
: Ayu Nanda Maharani
Editor
: Nursita Sari
Komentar
Posting Komentar