Dokumentasi Tim |
JAKARTA - Tahun ini ProClub mengadakan program kerja 'Table
manners' untuk para mahasiswa Universitas Bakrie dan umum. Acara ini bertemakan “Manners Maketh True PR's”
yang bertujuan membentuk PR yang sesungguhnya, (13/05/2018).
Para peserta yang ikut dalam acara ini mendapatkan berbagai pelajaran mengenai Table Manner. Mulai dari cara duduk yang baik, memegang
gelas, menggunakan sendok hingga cara menggunakan garpu yang benar.
Dokumentasi Tim |
Selama dua jam
pembahasan
materi mengenai Table Manners
disampaikan langsung
oleh Bapak Agus Irawan, Food
& Beverage Manager Aston Hotel, dan dilanjutkan ke sesi praktik menghadapi berbagai makanan. Dimulai dari makanan pembuka, salad,
sop, main course dan dessert.
Dokumentasi Tim |
“Semua yang
ada di acara ini begitu
menarik, tapi yang
paling menarik saat makan salad. Tekstur dari salad itu
beragam,
sebab didalamnya ada juga
potongan apel, tomat dan daging. Dari satu makanan itu kita dapat beberapa
teknik memotong dan memakannya.” Ujar
salah satu peserta Table Manners , Auliya Anggriffa, di Aston Rasuna, Jakarta.
Dalam acara ini bukan hanya sekedar materi yang
disampaikan, tetapi para peserta langsung mempraktikannya. Itulah yang memberikan pengalaman sesungguhnya secara nyata dan mudah
untuk dipahami.
Dokumentasi Tim |
“Acara seperti ini bagus untuk sering dilaksanakan
di kampus Universitas
Bakrie. Karena kampus kita mengedepankan Experience The Real Things, jadi pengalaman secara nyata yang akan
diterapkan di dunia kerja sudah kita dapatkan untuk
bekal kita nanti.” Ujar Auliya.
Dengan berlangsungnya acara ini diharapkan dapat
menambah pengetahuan dan pengalaman untuk para peserta tentang Table Manners sehingga
bisa mempraktikkannya langsung dalam aktivitaa sehari-hari.
Penulis: Khairunnisa
Editor: Helvira Rosa
Credit: Dokumentasi Tim
Komentar
Posting Komentar