UB -- Jangan
ngaku suka seni kalau kalian nggak tahu
acara keren satu ini!
Gesenika (Gelar Seni Ilmu Komunikasi) merupakan acara tahunan yang digelar oleh Departemen Kreativitas dan Profesi dari Himpunan Mahasiswa Ilmu Komunikasi (HM-Ilkom) Universitas
Bakrie. Memasuki tahun ke-enamnya, Gesenika 2018 ini mengambil konsep “Galaxy
Sci-fi” dengan tema “Shaping The Future
With Art”.
Berbeda dengan tahun sebelumnya, tahun ini Gesenika 2018 menampilkan seluruh
karya yang diberikan oleh mahasiswa aktif Ilmu Komunikasi tanpa ada seleksi
didalamnya.
“Soalnya dari saya pribadi, saya punya prinsip,
sekecil-kecilnya karya butuh apresiasi, “ ujar Ketua Pelaksana Gesenika 2018, Dhaifullah Muslim ketika
ditemui disela-sela acara yang digelar pada Kamis, (06/12/18), di Ruang 7
Universitas Bakrie ini.
![]() |
alah satu spot foto hasil karya mahasiswa aktif Ilmu Komunikasi |
Acara ini menampilkan beragam karya yang terdiri terdiri dari 12 puisi, 21 gambar, 57 fotografi, dan 11 design visual. Seluruhnya dikemas apik dalam dekorasi bertema galaxy. Pengunjung yang datang pun terlihat mengunjungi satu demi satu spot seni yang ditawarkan. Salah satu yang menarik perhatian adalah spot Virtual Reality, dimana pengunjung disajikan dengan animasi yang terlihat nyata.
“Kita di
sini memotivasi orang – orang yang belum berani meng-aplly karyanya agar kedepannya bisa memamerkan karyanya sendiri ,
“ujar Davi mengenai harapan dari digelarnya acara ini.
Nah, bagi kalian yang menyukai seni seperti puisi,
photography dan design visual, di sini lah tempat menyalurkan karya yang kalian
miliki. Yuk tunjukin karya kamu di Gesenika tahun depan!
Editor : Meidiana Aprilliani
Reporter : Amanda Fatimah Y.
Komentar
Posting Komentar